VARANUS-VARANUS YANG TERDAPAT DI INDONESIA

Salam hangat dari saya, pada kesempatan kali ini saya coba untuk sekedar sharing tentang keluarga besar dari VARANIDAE yang tersebar luas di Indonesia. Mulai dari ujung barat Sumatra hingga ujung paling timur papua.
Indonesia sebagai Negara kepulauan dan beriklim tropis dimana terdapat begitu banyak  habitat maupun ekosistem seperti hutan hujann, padang rumput, pesisir, hutan mangrove, hingga ekosistem buatan yang telah terdapat campur tangan manusia seperti, perkebunan sawit, persawahan maupun waduk dan bendungan yang dimiliki oleh Negara kita menciptakan keaneka ragaman hayati dan hewani yang sangat bervariatif dan patut kita syukuri dan banggakan.
Varanus berasal dari family varanidae yang bercabang menjadi 2 genus yaitu varanus (terdapat 6 subgenus yang terdapat di Indonesia) dan lhantanotus (single species lathanotus borneensis yang masih seperti misterius keberadaannya).
Berikut ini check list dari jenis jenis varanus yang terdapat di Indonesia dari subgenus>species>penyebarannya.
Subgenus      
1. Varanus


  • Varanus komodoensis (Komodo Dragon) --> NTT & NTB
  • V. panoptes horni (Sand Goanna/ Argus Monitor) --> Papua
2. Empagusia


  • V. nebulosus (Clouded Monitor) --> Jawa Timur
  • V. dumerilii (Dumeril's Monitor) --> Sumatera & Kalimantan
  • V. rudicollis (Black Roughneck Monitor) --> Sumatera & Kalimantan
3. Euprepiosaurus
Species group: V. indicus (indicus complex)



  • V. indicus (Mangrove Monitor) --> Papua
  • V. cerambonensis (Ceram Mangrove Monitor) --> Maluku (Seram & Ambon)
  • V. rainerguentheri (Rainer's Monitor) --> Maluku (Halmahera)
  • V. doreanus (Blue-tailed Monitor) --> Papua
  • V. caerulivirens (Turquois Monitor) --> Maluku (Halmahera)
  • V. jobiensis (Peach Throat Monitor) --> Papua
  • V. melinus (Quince Monitor) --> Maluku (Obi & Sula)
  • V. yuwonoi (Tri-colored Monitor) --> Maluku (Halmahera)
  • V. zugorum (Olive Monitor) --> Maluku (Halmahera)
  • V. lirungensis (Lirung Monitor) --> Maluku (Talaud)
  • V. obor (Torch Monitor/ Sago Monitor) --> Maluku (Sanana)
Species group: V. prasinus (prasinus complex)


  • V. prasinus (Emerald Tree Monitor) --> Papua
  • V. reisingeri (Yellow Tree Monitor/ Reisinger's Monitor) --> Papua (Misool, Raja Ampat)
  • V. kordensis (Korden's Monitor) --> Papua (Biak)
  • V. macraei (Blue-spotted Tree Monitor) --> Papua (Raja Ampat)
  • V. boehmei (Golden-spotted Tree Monitor) --> Papua (Waigeo)
  • V. beccarii (Black Tree Monitor) --> Papua (Aru)
4. Odatria (Dwarves Monitor) Species group: V. timorensis



  • V. timorensis (Timor Monitor) --> Timor
  • V. auffenbergi (Peacock Monitor) --> Rote
  • V. similis (Grey-spotted Tree Monitor) --> Papua
5. Papusaurus


  • V. salvadorii (Crocodile Monitor/ Tree Crocodile) --> Papua

6. Soterosaurus


  • V. salvator bivittatus (Asian Water Monitor) --> Jawa, Bali, Nusa Tenggara
  • V. togianus [Togian (Black) Water Monitor] --> Sulawesi (Togian)
  • V. salvator ssp. (Sulfur Water Monitor) --> Jawa (???)
  • V. salvator ssp. (Sulawesi Spotted Water Monitor) --> Sulawesi
  • V. salvator ssp. (Black Dragon Water Monitor) --> Sumatera (Lampung)
  • V. salvator ssp. (Moluccas Water Monitor) --> Maluku (Halmahera)
  • V. salvator ziegleri --> Obi dan pulau2 sekitarnya
  • V. salvator macromaculatus --> Sumatera dan Kalimantan

demikian artikel sederhana ini saya buat jauh dari kata sempurna dan memerlukan banyak koreksi dan perbaikan, saran serta bantuan teman teman yang memiliki informasi lebih dan dapat ditambahkan ke dalam artikel ini sangat saya harapkan.
Terima kasih semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kita semua.

Komentar

Postingan Populer